Pilih Laman
PT. TOYOTA MOTOR MANUFACTURING INDONESIA (TMMIN) membuka kesempatan bagi lulusan & calon lulusan FT Undip yang terbaik untuk bergabung dengan perusahaan kami, melalui kerjasama Recruitment dalam Program Rekomendasi Kampus, In-Campus Recruitment dan Internship.

I. Rekomendasi Kampus

Rekomendasi kampus adalah Program dimana PT. TMMIN memberikan kesempatan kepada para lulusan terbaik FT Undip yang direkomendasikan untuk direkrut melalui proses seleksi khusus (lebih singkat), dengan syarat-syarat, kriteria dan kualifikasi yang ditentukan oleh PT. TMMIN. Program Rekomendasi Kampus tahun ini,  kami meminta 10 orang kandidat dari FT Undip untuk kami seleksi (interview) dan akan kami pilih 3 orang terbaik dari 10  tersebut.   

II. In-Campus Recruitment

Program In-Campus Rekrutmen dan Seleksi adalah program reguler setiap tahunnya, dengan jadwal, syarat-syarat dan kriteria yang akan ditentukan oleh Perusahaan.

III. Internship            

Program Internship diadakan untuk mahasiswa program pendidikan D3 atau S1, secara berkala setiap tahunnya, dengan waktu (periode) minimal selama 3 (tiga) bulan.

Sedangkan Program kerjasama yang biasa kami tawarkan ke kampus adalah:
  1. Guest Lecturer dari TMMIN ke Kampus
  2. Training for Lecturer di TMMIN
  3. Scholarship & Donation
  4. Hal2 lain yang specific kebutuhan kampus tsb.

Untuk program recruitment yang terdekat yang akan kami selenggarakan seleksinya adalah Program I – Rekomendasi Kampus. Dimana kami membuka kesempatan kepada 10 lulusan terbaik FT Undip untuk kami seleksi secara singkat dan kami ambil minimal 3 terbaik dari 10 orang kandidat tersebut.

Terlampir penjelasan singkat tentang program Rekomendasi Kampus yang secara detail akan dijelaskan oleh Bp. Miftahudin pada acara diskusi nanti.

Ririh Rum Prabawati
HRD Recruitment
PT. Toyota Motor Manufacturing Indonesia

Telp 021-6515551 ext. 2354-2355
Fax. 021-6515775