Fakultas Teknik Universitas Diponegoro (Faculty of Engineering Diponegoro University)/FT Undip pada tanggal 30 Nopember 2016 bertempat di aula dan ruang sidang Dekanat FT Undip menyelenggarakan kegiatan Diseminasi Hasil Penelitian yang diikuti oleh para dosen / Peneliti FT Undip. Hadir pada desimenasi ini Dekan FT Undip  Ir. M. Agung Wibowo, MM.,M.Sc., Ph.D , para Wakil Dekan, Kepala Bagian dan para Kepala Sub Bagian di lingkungan FT  Undip.
Dr. Mochmmad Facta selaku ketua Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FT  Undip dalam laporannya menyampaikan bahwa diseminasi pdisemenasi1enelitian ini terbagi keadalam lima (5) skema yaitu skema penelitian Unggulan 9 judul dengan dana 270 juta rupiah,  strategis 12 judul dengan dana 240 juta rupiah,  inovasi 18 judul dengan dana 360 juta rupiah, Manajmen Pembelajaran (MP) 12 judul dengan dana 180 juta rupiah dan Penelitian Dasar 14 judul dengan dana 210 juta rupiah. Dengan demikian pada tahun 2016 ini FT undip melakukan kegiatan penelitian sebanyak 65 judul dengan total dana sebesar 1,260 Milyar rupiah.
Dekan FT Undip Ir. M. Agung Wibowo,MM.,M.Sc.,Ph.D. yang juga merupakan dosen dari Departeman Teknik Sipil ini pada sambutan pembukannya mengharapkan bahwa dengan berbagai skema penelitian ini, dosen-dosen di lingkungan FT dapat menghasilkan  penelitian yang bermanfaat bagi masyarakat pada umumnya dan pembaharuan/ perbaikan kurikulum pada khususnya. Disamping itu juga  menambah publikasi Ilmiah internasional sesuai dengan harapan Rektor Undip maupun target publikasi ilmiah dari FT  Undip.
disemenasi2Pada Diseminasi ini para peneliti menyampaikan hasil penelitiannya dilanjutkan dengan diskusi/ Tanya jawab yang dipandu oleh seorang moderator.