Mari kita sambut Tahun Baru 2020 dengan semangat baru, dengan kinerja yang lebih produktif dan lebih berkah. Selamat tinggal tahun 2019, terima kasih telah memberikan banyak kesan dan kenangan. Selamat datang tahun 2020, bersahabatlah dan mari kita lebih berirama lagi.

Mengawali suasana kerja di awal pergantian tahun 2020, Dekanat Fakultas Teknik melakukan kegiatan bersih-bersih meja kerja. Pagi hari setelah melakukan presensi pagi, tiap karyawan dengan kesadaran masing-masing melakukan pembersihan meja kerja, bahkan sebagian ada yang mengubah pola tempat duduk bahkan menghias ruangan. Hal ini dimaksudkan untuk mendapatkan suasana yang lebih fresh dan untuk menghidupkan suasana baru. Selanjutnya, kegiatan bersih-bersih ditutup dengan foto bersama dan sambutan yang disampaikan oleh pimpinan Fakultas Teknik. Dalam sambutannya, Dekan menyampaikan bahwa tahun baru merupakan langkah baru dan suasana baru, semoga tahun ini lebih baik dan terus merangkak naik pada setiap lini prestasi. lebih lanjut beliau menambahkan bahwa awal tahun ini tidak lepas dari kinerja yang telah diraih pada tahun sebelumnya dan berterima kasih atas capaian yang telah dilakukan pada tahun 2019 dengan jumlah serapan anggaran mencapai 93,93%.