Berkenaan dengan surat dari Direktur Pendidik dan Tenaga Kependidikan Jenderal Pendidikan Tinggi Nomor 228/D3/PG/2016 tanggal 22 Maret 2016, diinformasikan kepada mahasiswa Program Studi Doktor (S3) di lingkungan Universitas Diponegoro yang berminat mengajukan pendaftaran beasiswa Peningkatan Kualitas Publikasi Internasional (PKPI) / Sandwich-like Tahun 2016 agar segera mendaftar melalui laman http://beasiswa.dikti.go.id/pkpi
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 1 April s.d 17 April 2016. Sedangkan untuk hardcopy dikumpulkan di Program Pascasarjana Universitas Diponegoro paling lambat tanggal 15 April 2016 pukul 15.00 WIB. Informasi lebih lanjut dapat dilihat di laman http://pasca.undip.ac.id