Berkenaan dengan surat dari PT. Askes (Persero) Cabang Utama Semarang No. 386/1101/0510 tanggal 06 Mei 2010 perihal Penunjukkan Lab. Klinik CITO untuk Melaksanakan Medical Check Up dan Pap Smear Tahun 2010 bagi peserta Askes Sosial, bersama dengan ini kami sampaikan bahwa akan dilaksanakan kegiatan Medical Check Up & Pap Smear bagi pegawai di lingkungan Fakultas Teknik Undip dengan kriteria yang harus dipenuhi sebagai berikut:
1. | Syarat peserta Medical Check Up: |
a. PNS masih aktif (bukan istri/ suami/ anak) | |
b. Usia peseta lebih dari 40 tahun | |
c. Belum pernah mengikuti program Medical Check Up tahun 2008-2009 | |
2. | Syarat Peserta Pap Smear: |
a. Karyawan/ istri | |
b. Usia lebih dari 30 tahun (sudah menikah) | |
c. Belum pernah mengikuti program Pap Smear tahun 2008-2009 | |
3. | Peserta yang mengikuti kegiatan Medical Check Up dan Pap Smear harus dapat menunjukkan kartu Peserta Askes yang Asli dan menyerahkan foto copy kartu peserta Askes 1 (satu) lembar. |
Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasama yang baik, kami ucapkan terima kasih.
a.n.Dekan |
Pembantu Dekan II |
Fakultas Teknik UNDIP |
Ir. Nany Yuliastuti |
NIP. 195407171982032001 |