Fakultas Teknik – Fakultas Teknik Undip termasuk salah satu dari sekian instansi pendidikan yang mengedepankan penelitian dan inovasi dalam proses belajar mengajar. Hal ini mendorong mahasiswa mahasiswi nya untuk terus mengembangkan ilmnya di dalam kuliah maupun di luar kuliah yang dibuktikan dengan mengikuti berbagai ajang perlombaan baik setaraf nasional dan internasuional. Kegiatan World Young Inventors Exhibition (WYIE) ini merupakan Invention, Innovation & Technology Exhibition (ITEX 2018) yang diselenggarakan Kuala Limpur, Malaysia. Acara yang berlangsung sejak 10-12 Mei 2018 ini mengangkat tema “Ignite Your Creativity” bertujuan mengatasi, mengoptimalkan dan memanfaatkan sumber daya alam menjadi produk bernilai guna.
Tim dari Undip berhasil lolos sampai final bersaing dengan berbagai Negara di tingkat Asia. Hasil penelitian tim Undip yang terdiri Ari Purnomo, Misbahudin Alhanif, Ummi Az Zuhra yang merupakan departemen Teknik Kimia ini dengan judul “Synthesis of Zeolite from Rice Husk Ash Waste of Brick Industries as Hydrophobic Adsorbent for Fuel Grade Ethanol Purification” berhasil merebut Juara 1 medali emas di ajang bergengsi ini.