MONITORING DAN EVALUASI SPMI UNTUK KINERJA PENELITIAN DAN PENGABDIAN YANG LEBIH BAIK

MONITORING DAN EVALUASI SPMI UNTUK KINERJA PENELITIAN DAN PENGABDIAN YANG LEBIH BAIK

Jumat, 13 Januari 2023, Fakultas Teknik menerima kunjungan dari Tim LPPM Universitas Diponegoro di Ruang Teater Gedung Dekanat FT Lt 4. Kehadiran Tim LPPM ke Fakultas Teknik adalah untuk melakukan monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat yang sudah dijalankan oleh Fakultas Teknik.

Acara ini dibuka dengan sambutan oleh Wakil Dekan Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Dr.nat.tech. Siswo Sumardiono, S.T., M.T. Dalam sambutannya, Wakil Dekan menekankan bagaimana Fakultas Teknik berusaha untuk selalu menjaga kualitas layanannya dengan menerapkan berbagai standar, seperti K3, ISO, ZI-WBK, Akreditasi, dan lain sebagainya. Dengan standar-standar tersebut, Fakultas Teknik Universitas Diponegoro ingin menunjukkan eksistensinya sebagai institusi pendidikan berkualitas, berintegritas, dan berstandar mutu yang baik. Dalam sambutannya juga, Wakil Dekan menjelaskan beberapa dokumen yang sudah dikeluarkan oleh Fakultas Teknik dalam menjamin berjalan baiknya pelaksanaan penjaminan mutu oleh Fakultas Teknik serta memberikan beberapa masukan terhadap kinerja Tim LPPM yang berkaitan dengan kebutuhan dari Fakultas Teknik itu sendiri.

Setelah acara sambutan tersebut, agenda berikutnya adalah proses monitoring dan evaluasi oleh Tim LPPM, yang diwakili oleh Ketua Tim LPPM, Dr. Eng. Adi Wibowo, S.Si., M.Kom. Proses monitoring dan evaluasi ini didasarkan pada lima langkah utama penjaminan mutu, yaitu Penetapan, Pelaksanaan, Evaluasi, Pengendalian, dan Peningkatan Standar (PPEPP). Dari hasil monitoring dan evaluasi, didapati kinerja yang cukup baik telah dilakukan oleh Tim Penjaminan Mutu Fakultas Teknik dalam menjaga kualitas dari Fakultas Teknik itu sendiri. Selain memberikan monitoring, Tim LPPM juga memberikan evaluasi di beberapa poin dari kinerja penjaminan mutu yang dirasa perlu untuk ditingkatkan kembali. Dari hasil kunjungan tersebut, diharapkan terjadi peningkatan mutu dan standar dalam tubuh Fakultas Teknik itu sendiri.

FAKULTAS TEKNIK ADAKAN PENDAMPINGAN PENYUSUNAN PORTOFOLIO MATA KULIAH BERBASIS OBE

FAKULTAS TEKNIK ADAKAN PENDAMPINGAN PENYUSUNAN PORTOFOLIO MATA KULIAH BERBASIS OBE

Senin, 9 Januari 2023, Fakultas Teknik mengadakan Pendampingan Penyusunan Portofolio Matakuliah di Ruang Engineering Hall Gedung Dekanat Lantai 5. Dalam acara ini, Dekan Fakultas Teknik, Prof.Ir. M. Agung Wibowo, MM, MSc, PhD, ikut hadir memberikan sambutan awal. Acara yang diisi oleh Tim Penjaminan Mutu Fakultas Teknik (TPMFT) Undip ini bertujuan untuk melatih para dosen di departemen-departemen yang bernaung di bawah Fakultas Teknik dalam menyusun portofolio matakuliah berbasis Outcomes Based Education (OBE). Konsep OBE ini perlu diterapkan dalam rangka perolehan akreditasi internasional.

Acara yang berlangsung dari tanggal 9 -13 Januari 2023 ini diikuti oleh para dosen dari 12 departemen yang ada di Fakultas Teknik Undip. Dalam pelatihan ini, Tim Pendampingan Mutu Fakultas menekankan kepada para peserta pelatihan untuk bisa mengevaluasi hasil pembelajaran yang diampunya berdasarkan model OBE sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Dan berikut adalah jadwal pendampingan penyusunan portofolio mata kuliah berbasis OBE:

FAKULTAS TEKNIK SOSIALISASIKAN PENYUSUNAN SKP BAGI PEGAWAI  

FAKULTAS TEKNIK SOSIALISASIKAN PENYUSUNAN SKP BAGI PEGAWAI  

  

Rabu, 4 Januari 2023, Fakultas Teknik mengadakan Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Pegawai di Ruang Engineering Hall Gedung Dekanat Lantai 5. Pertemuan ini dilaksanakan secara luring dan dihadiri oleh pimpinan Fakultas Teknik, yaitu Wakil Dekan Sumber Daya, Manajer Tata Usaha, Supervisor Bagian Akademik dan Kemahasiswaan, Supervisor Bagian Sumber Daya, dan seluruh staf di lingkungan Fakultas Teknik.  

Acara sosialisasi dibuka dengan sambutan yang disampaikan oleh Wakil Dekan Sumber Daya Dr. Ir. Abdul Syakur, S.T, M.T. Dalam sambutan tersebut, beliau menyampaikan terkait sosialisasi Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) bagi PNS, PU Non PNS, dan TKK. Sesuai dengan Permenpan-RB No. 6 Tahun 2022, setiap PNS, PU Non-PNS, dan TKK diharuskan untuk menyusun skema kinerja dalam bentuk SKP. SKP tersebut paling lambat diserahkan ke universitas pada tanggal 20 Januari 2023. 

Sedangkan untuk TKK, SKP disusun per 1 bulan sesuai dengan surat edaran dari Wakil Rektor Sumber Daya. Nantinya, SKP yang disusun oleh TKK dikumpulkan melalui e-mail (surel) yang sudah disediakan paling lambat 8 Januari 2023. SKP untuk TKK ini nantinya akan menjadi bahan evaluasi bulanan bagi TKK oleh para atasan langsung.  

Dalam sosialisasi ini, materi selanjutnya disampaikan oleh Ari Eko Widyantoro, ST, M.Si. selaku Manajer Tata Usaha Fakultas Teknik. Beliau menyampaikan beberapa perubahan baru dalam penyusunan SKP sesuai dengan Permenpan-RB Nomor 6 Tahun 2022. Salah satu poin penting adalah mengenai penambahan poin-poin baru di bagian Perilaku Kerja, di mana sebelumnya didasarkan pada lima orientasi pelayanan, untuk sekarang diambil dari Core Values ASN yaitu BERAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Amanah, Kompetitif, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif). Selain itu, di SKP yang sekarang, penyusunan bisa menggunakan pendekatan penilaian kualitatif.  

WAJAH-WAJAH BARU SIAP MEMPERKUAT FAKULTAS TEKNIK

WAJAH-WAJAH BARU SIAP MEMPERKUAT FAKULTAS TEKNIK

Senin, 02 Januari 2023, Fakultas Teknik telah menerima 12 staf tenaga kependidikan baru. Staf baru tersebut terdiri atas satu orang staf kependidikan di bagian keuangan, satu staf humas, serta 10 staf kependidikan yang akan ditempatkan di 10 laboratorium sebagai teknisi laboratorium. Fakultas Teknik sangat mendukung terhadap penambahan sumber daya manusia, terutama untuk staf teknisi laboratorium. Hal ini dalam rangka untuk meningkatkan layanan kegiatan yang ada di laboratorium, terutama kegiatan praktikum bagi para mahasiswa.

12 staf tenaga kependidikan baru tersebut antara lain : 1. M Rusmul Khandiq, S.I.P, dengan jabatan sebagai Petugas Humas (International Office), Unit Kerja Akademik & Kemahasiswaan FT Undip; 2. Rinda Dewi Rosanti, A.Md., dengan jabatan sebagai Pengadministrasi Keuangan, Unit Kerja Sub Bagian Sumber Daya FT Undip; 3. Bima Putra Prasetya, dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Komputer; 4. Deny Setia, dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Lingkungan; 5. Desita Fathimah Azizah, A.Md., Unit Kerja Departemen Perencanaan Wilayah & Kota; 6. Ardita Era Anjani, S.T., dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Kimia; 7. Hanna Prajna Paramita, S.T., dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Geologi; 8. Mareta Silviana, dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Geodesi; 9. Ika Ayu Wulansari, A.Md.T, dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Mesin; 10. Bayu Bagas Wahyu Lutfiansyah, A.Md.T, dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Elektro; 11. Moch. Hamdani Rizqi Ridho, A.Md.T., dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Industri; 12. Enggar Nugroho, dengan jabatan sebagai Teknisi Laboratorium, Unit Kerja Departemen Teknik Geodesi.

Selama ini, di Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, ada beberapa laboratorium yang belum memiliki teknisi laboratorium (laboran). Hal ini menyebabkan aktivitas praktikum langsung dipandu oleh dosen terkait di bidang tersebut, dengan dibantu oleh asisten praktikum dari kalangan mahasiswa. Tentunya dengan hadirnya staf kependidikan baru di laboratorium, diharapkan kinerja layanan bagi mahasiswa bisa meningkat, terutama ketika mahasiswa sedang melakukan praktikum di laboratorium. Penambahan staf laboratorium ini merupakan kebijakan dari Universitas Diponegoro, di mana Wakil Rektor 2 berkomitmen untuk meningkatkan layanan praktikum di Fakultas Teknik, salah satunya melalui penambahan staf laboratorium.

Sebelumnya, 12 staf kependidikan baru bersama tenaga kependidikan baru yang lainnya menjalani upacara penerimaan dan penandatanganan kontrak yang dilakukan pada hari Senin, 02 Januari 2023. Setelah upacara yang mengesahkan hasil seleksi tenaga kependidikan kontrak yang diadakan di sepanjang tahun 2022 tersebut selesai dilaksanakan, para staf baru tersebut kemudian disambut di Fakultas Teknik oleh Dekan Prof. Ir. M. Agung Wibowo, M.M, M.Sc, Ph.D. didampingi oleh wakil Dekan Sumber Daya Dr. Ir. Abdul Syakur, ST, MT dan Manajer Tata Usaha Ari Eko Widyantoro, S.T., M.Si,  beserta Supervisor Bagian Sumber Daya Novita Anugrah Listiyana, S.E., M.Ak.

Dalam penyambutan tersebut, Dekan memberikan sambutan dan arahan kepada 12 staf kependidikan baru tersebut.  Dalam sambutannya beliau menyampaikan visi Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, yaitu Menjadi Fakultas yang Unggul di Tingkat Internasional Berbasis Riset pada Tahun 2024. Dalam sambutan itu juga Dekan mengucapkan selamat atas diterimanya 12 staf kependidikan baru untuk bekerja di lingkungan Fakultas Teknik. Beliau berharap, para staf baru dapat bekerja dengan disiplin, bahagia, dan senantiasa meniatkan kerjanya sebagai ibadah.

DINA MANFAATKAN KAYU BUS UNTUK MATERIAL KONSTRUKSI JALAN

DINA MANFAATKAN KAYU BUS UNTUK MATERIAL KONSTRUKSI JALAN

Kolaborasi antara pemerintah dengan dunia pendidikan terus dilakukan Universitas Dipenogoro (Undip) Semarang. Kali ini upaya yang dilakukan dengan menggandeng provinsi Papua Selatan dalam upaya pengembangan material lokal sebagai konstruksi jalan. Kolaborasi antara pemerintah dengan dunia pendidikan terus dilakukan Universitas Dipenogoro

Kali ini upaya yang dilakukan dengan menggandeng provinsi Papua Selatan dalam upaya pengembangan material lokal sebagai konstruksi jalan. Dekan FT Undip, Agung Wibowo menjelaskan, pada hari Rabu, 28 Desember 2022, dilakukan ujian tertutup program S3 Teknik Sipil oleh mahasiswi atas nama Dina Pasa Lola dengan topik kayu bus. Kayu lokal dari tanah Merauke, Papua tersebut dimanfaatkan untuk penguatan atau konstruksi jalan

Mendukung program Presiden RI, yaitu pengembangan material lokal. Dalam hal ini untuk menjadi salah satu bahan konstruksi. Menariknya lagi, Pejabat Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo turut hadir sebagai penguji eksternal. Hal ini menurutnya sebagai upaya meningkatkan kolaborasi antara dunia pendidikan dengan unsur pemerintah. Kualitas SDM (Sumber Daya Manusia) menjadi kunci penting dalam rangka membangun negara, FT Undip siap kerjasama dengan beberapa perguruan tinggi dan juga pemerintahan.

Pejabat Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo menambahkan, disertasi ini sangat baik untuk pengembangan material lokal. Terutama untuk pembangunan konstruksi jalan di Papua

Selatan. Apolo Safanpo yang juga lulusan S3 Teknik Sipil FT Undip ini berharap ada penelitian lebih lanjut agar karya tulis ilmiah hasil dari penelitian ini dapat untuk diaplikasikan di lapangan. 

Sementara itu, Dina Pasa Lola mengatakan, masalah keterbatasan material menjadi alasan ide ini muncul. Mengangkat judul disertasi Kayu Bus Sebagai Material Perkuatan Lapis Pondasi Bawah Pada Perkerasan Lentur Jalan, konstruksi yang semula menggunakan semen diganti kayu. Menurutnya kayu bus yang merupakan komponen lokal dari tanah Merauke, Papua ini sangat kuat bisa digunakan untuk jalan kelas dua atau tiga serta memiliki daya tahan jangka menengah sebelum nanti dievaluasi kembali karena penelitian ini tergolong baru.