Ft.udip.ac.id Pada tanggal 24 April 2015 bertempat di ruang sidang gedung dekanat Fakultas Teknik Universitas Diponegoro (FT Undip), Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) dan FT Undip menandatangani perjanjian kerjasama Tri Dharma Perguruan Tinggi, Pengembangan Pendidikan dan Stimulasi Studi lanjut Sarjana Teknologi (S1) Teknologi Pangan ke S2 Magister Teknik Kimia Konsentrasi Teknologi Pangan
Di Bidang Pendidikan antara lain pengembangan mahasiswa, program studi lanjut dari S1 Ke S2 atas dasar kurikulum, silabi, serta bobot mata kuliah, pengembangan kompetensi dosen, serta program pengembangan pendidikan lainnya baik tingkat sarjana S1 Teknologi Pangan maupun pasca sarjana S2 Teknik Kimia. Terkait dengan program studi lanjut dari S1 Teknologi Pangan UNIMUS ke Program S2 Teknik Kimia UNDIP, maka Jurusan Teknik Kimia UNDIP akan melakukan seleksi berdasarkan Peraturan Akademis UNDIP, serta melakukan matrikulasi dan penyetaraan matakuliah sesuai dengan kebutuhan dan kompetensi yang dibutuhkan untuk menempuh program S2 Teknik Kimia.
Selanjutnya di bidang Penelitian meliputi kerjasama riset dan publikasi untuk dosen-mahasiswa, pelatihan penulisan artikel ilmiah, akses laboratorium dan perpustakaan, penyelenggaraan simposium, serta lainnya terkait dengan kegiatan riset dan outputnya
Sedangkan di bidang Pengabdian berupa alih teknologi, pelatihan kepada masyarakat, serta pengembangan kewirausahaan terutama untuk industri dan UKM (yok)