Senin, 4 Maret 2024, Fakultas Teknik Universitas Diponegoro mendapatkan kunjungan dari Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Sriwijaya. Acara kunjungan ini berlangsung di R. Sidang Senat, Gedung Prof. Ir. Eko Budihardjo, M.Sc Lantai 3.

Dalam kunjungan kali ini, turut hadir Sekretaris Jurusan Teknik Kimia Unsir, Dr. Fitri Hadiah, S.T, M.T, IPM, Ketua Program Studi S1 Teknik Kimia Undip, Prof. Dr. Ir. Erni Setyowati, M.T., pimpinan Fakultas Teknik Undip, dan segenap Tim Penjaminan Mutu Fakultas Teknik Undip.

Dekan Fakultas Teknik Undip, Prof. Dr. Jamari, S.T, M.T, menyambut hangat kedatangan dari Teknik Kimia Unsri ke Fakultas Teknik. Beliau menyampaikan, Fakultas Teknik sangat terbuka bagi rekan-rekan dari universitas lain yang ingin belajar mengenai apa saja yang sudah berhasil diimplementasikan dengan baik di Fakultas Teknik. “Kami terbuka bagi universitas mana saja yang ingin belajar ke Fakultas Teknik,” ucap beliau.

Dalam kunjungan ini, Teknik Kimia Unsri berencana untuk berkunjung selama 3 hari. Di hari pertama, kunjungan akan difokuskan untuk mempelajari secara detail penerapan Kurikulum OBE di Fakultas Teknik Undip bersama dengan Tim Penjaminan Mutu. Sedangkan di hari kedua dan ketiga, Teknik Kimia Unsri akan mengunjungi Departemen Teknik Kimia Undip untuk belajar lebih lanjut terkait penerapan OBE di tingkat Departemen.

Prof. Jamari berharap, setelah kunjungan ini, hubungan antara Fakultas Teknik Undip dan Universitas Sriwijaya bisa semakin kuat. Ke depannya, beliau berharap, akan banyak peluang kerja sama antara kedua pihak untuk mengembangkan pendidikan dan riset terutama di bidang teknik. “Semoga kunjungan ini membuka peluang kerja sama lebih lanjut di masa depan,” kata Prof. Jamari.

Reporter: Sri Mayangsari

Editor: M. Rusmul Khandiq