Berkenaan dengan surat dari PT. Djarum nomor 053/BSD/IV/2012 tanggal 25 April 2012 perihal Persyararatan untuk menjadi penerima Djarum Beasiswa Plus,  dengan ini kami beritahukan bahwa PT. Djarum Tahun 2012-2013 memberikan beasiswa kepada mahasiswa di lingkungan UNDIP.
Persyaratan dan langkah untuk menjadi penerima Djarum Beasiswa Plus Tahun 2012/ 2013 sebagai berikut :

UMUM :
1.    Sedang menempuh Tingkat pendidikan Strata 1 (S1) pada semester IV dari semua disiplin ilmu
2.    IPK minimal 3.00 pada semester III
3.    Dapat mempertahankan IPK minimum 3.00 hingga akhir semester IV
4.    Aktif mengikuti kegiatan organisasi baik di dalam maupun di luar Kampus
5.    Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain
ADMINISTRASI :
1.    Mengisi Form. Pendaftaran yang tersedia di Bagian Kesejahteraan Mahasiswa – BAK di Kampus Undip Tembalang (selama persediaan masih ada) atau download di website www.djarumbeasiswaplus.org
2.    Copy Kartu Hasil Studi semester III
3.    Copy sertifikat kegiatan kegiatan organisasi/ surat keterangan aktif berorganisasi
4.    Surat keterangan dari Kampus tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain
5.    Satu lembar Foto ukuran 4 x 6 cm  berwarna memakai jas almamater.

TES SELEKSI :
Tes Potensi Akademik (TPA) dan Wawancara

VERIFIKASI :
Memastikan kandidat yang lolos tes seleksi dapat mempertahankan IPK minimum 3.00 pada akhir semester IV.
PENGUMUMAN :
Dapat dilihat di website www.djarumbeasiswaplus.org dan juga tersedia di Bagian   Kesejahteraan Mahasiswa- BAK Kampus Undip Tembalang.

Tanggal-tanggal Penting :

Pendaftaran    :    1 april – 31 Mei 2012
Seleksi            :    1 Juni – 18 Juli 2012
Verifikasi         :    21 – 30 Agustus 2012
Pengumuman  :    31 Agustus 2012
Periode Aktif   :    1 September 2012 – 31 Agustus 2013

Sehubungan dengan hal tersebut, mohon bantuan Saudara sekiranya dapat memberitahukan kepada para mahasiswa dilingkungan Fakultas.
Bagi mahasiswa yang berminat dimohon menyerahkan berkas persyaratan sesuai dengan butir-butir tersebut diatas dan dikirim  langsung ke Kantor Perwakilan Djarum setempat yang beralamat di JL. Pandean Lamper IV No. 16 Semarang- 50242.
Atas perhatian dan bantuannya diucapkan terima kasih

Pembantu Rektor III,

ttd

Drs. Warsito, SU
NIP. 195402021981031014

Tembusan :
Rektor  (sebagai laporan)